Selasa, 10 September 2024.02:16 WIT.
HAL-TENG PERS TIPIKOR.ID.
Kapolres Halmahera Tengah AKBP Aditya Kurniawan dalam rilisannya menginformasikan untuk situasi pasca terjadinya penganiayaan di Desa Lelilef Kecamatan Weda Tengah, saat ini dalam keadaan aman dan kondusif.
Menurutnya, untuk peristiwa penganiayaan saat ini sudah ditangani oleh Sat Reskrim Polres Halteng dan tim Resmob, saat ini personil masih di lapangan untuk mencari keberadaan pelaku sedangkan korban sudah dalam perawatan di rumah sakit dan dalam kondisi sadar, jelasnya.
“Polres Halteng menghimbau agar semua pihak menahan diri, dan tentunya Polres Halteng sudah bersinergi dengan Kodim 1512/ Weda, Aparat Desa dan para ketua paguyuban”.
Stop sebarkan video korban, karena itu hanya memprovokasi masyarakat lain. Sumber masalah akibat adanya oknum masyarakat yang mabuk dan terjadi perkelahian. Jangan diantara kita terjadi perpecahan, hanya karena orang mabuk, tegasnya.
Kapolres Halteng sudah memerintahkan kepada Kabag Ops Polres Halteng agar membentuk tim Saber Miras dan melaksanakan operasi Saber Miras secara masif khususnya di wilayah Lelilef.
Mohon kepada masyarakat untuk dapat memberikan informasi kepada Polres Halteng tentang oknum masyarakat yang melakukan peredaran Miras, tutupnya mengakhiri. (Rosa).