Ahad, 15 September 2024. 12:47 WIT.
HAL-TENG PERS TIPIKOR.ID.
Tim Pemenangan Elang-Rahim Weda Selatan, Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng) bantah pindah dukungan. Isu membelotnya Tim Elang-Rahim tidak benar, hanya Ali Masri sebagai simpatisan biasa Elang-Rahim. Hal itu disampaikan Ketua Tim Pemenangan Elang-Rahim Weda Selatan, Muhlis Ajaran, Ahad (15/9/2024).
Muhlis mengatakan, biasanya mereka keluar karena dijanjikan proyek, bantuan rumah yang sumbernya dari APBD. Namun perlu saya sampaikan bahwa pendukung dari Ikram-Ahlan yang bergabung dengan Elang -Rahim juga cukup banyak, namun mereka tidak deklarasikan saja karena takut jangan sampai di intimidasi oleh pihak tertentu.
“Kami temukan pendukung dari Ikram-Ahlan keluar dan bergabung dengan Elang-Rahim, itu karena masyarakat sangat sadar. Selama ini mereka dibodohi oleh calon Bupati dengan program yang tidak punya target apa-apa. Pemimpin yang haus pujian dan merasa diri hebat,” ucapnya.
Lanjut dia, mereka baru sadar ternyata mantan Pj sebelumya banyak bohongnya, suka menjanjikan sana-sini tapi tidak melaksanakan, contoh ruas jalan dalam pemukiman transmigrasi Wairoro, sampai sekarang belum terealisasi. “Jadi masyarakat ingin Elang-Rahim tetap lanjut pada periode berikut, karena bagi mereka Elang Rahim sudah cukup banyak berbuat untuk Halteng,” akunya.
Selain itu, saat bertatap muka, Ikram kerap menceritakan kelebihan pribadinya di Jakarta, itu kan lucu, kiranya masyarakat Halteng tidak tahu. “Setelah dong lihat gaya dan katakter asli IMS, dong mulai sadar dan langsung memilih untuk bergabung dengan Elang-Rahim,” ungkap Muhlis.
Muhlis menambahkan, arus dukungan masyarakat kepada Elang-Rahim semakin kencang. Masyarakat sadar, kedua putra Fagogoru itu sukses membangun Halteng meski anggaran APBD terbatas. Untuk itu, masyarakat Halteng bersepakat mendukung Elang-Rahim demi melanjutkan pembangunan. “Bagi mereka, Elang-Rahim sudah berbuat dan terbukti. Karya mereka pun sudah dinikmati masyarakat,” pungkasnya. (Rosa).