Kamis, 29 Agustus 2024. 23:04 WIT.
HALTENG PERS TIPIKOR.ID. Kapolres Halmahera Tengah AKBP Aditya Kurniawan, melaksanakan pengecekan terhadap personil Polri dan TNI yang bertugas melakukan pengamanan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kabupaten Halmahera Tengah, mulai 28/08/2024 sampai dengan 29/08/2024.
Pantauan Pers Tipikor.id, Kapolres juga memantau langsung jalannya proses pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Kabupaten Halmahera Tengah yang berlangsung sejak hari pertama hingga hari kedua, yang bertempat di Kantor KPU Kabupaten Halmahera Tengah.
Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan kesiapsiagaan seluruh personil dalam mengamankan Tahapan Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Tengah untuk periode 2024-2029.
Pantauan Kapolres tersebut guna memastikan seluruh personil yang bertugas agar memahami tugas pokok serta peran dan fungsi masing-masing.
Ini penting untuk memastikan proses pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Tengah berjalan aman, lancar, dan kondusif. (Rosa).