Senin, 29 Januari 2024. 19:06 WIT.
HAL-TENG PERS TIPIKOR.ID.
Kampanye akbar Partai NasDem Kabupaten Halmahera Tengah di Lapangan Batu Dua Kecamatan Patani Utara, senin 29 Januari 2024, terpantau ribuan simpatisan yang hadir dan membirukan bagai lautan.

Ajid, salah satu warga peniti yang turut hadir saat kampanye berlangsung mengatakan, “bahwa kehadiran partai NasDem dalam momentum kampanye memberikan pendidikan politik & kesejukan bagi kami masyarakat Patani, sehingga saat tanggl 14 Februari nanti kami akan memilih partai NasDem”.

Ajib kemudian menambahkan,
Abang imo selaku ketua partai nasDem juga mensosialisasikan tata cara mencoblos, ungkapnya.
Menurut Ketua Partai NasDem Halmahera Tengah Abdu Rahim Odeyani, atau sapaan akrab abang Imo bahwa, Pemilu itu merupakan salah satu instrumen dan saluran bagi rakyat untuk melakukan penilaian dan evaluasi.

Lanjut Abang Imo, baik terhadap calon-calon pemimpin yang di dorong oleh setiap partai politik yang mengikuti kontestasi pencalonan di semua tingkatan, baik itu DPRD Kabupaten/Kota, DPRD Provinsi, DPR RI, DPD RI dan Calon Presiden serta Calon Wakil Presiden, tentunya ini sebagai perwujudan dari esensi kedaulatan rakyat, jelas abang Imo.
Oleh karena dari hasil pemilu, akan melahirkan calon-calon pemimpin yang akan diberi kuasa dan wewenang untuk mengelola serta mengatur tata kelola penyelenggaraan pemerintahan melalui program dan kebijakan pembangunan yang berimplikasi terhadap hajat hidup masyarakat yang mereka pimpin, ungkapnya.
Karena itu partai NasDem hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberi pemahaman dan pendidikan politik yang baik, agar masyarakat dapat memilih calon calon yang benar dan yanh tepat serta amanah.
Orang nomor satu partai NasDem Halmahera Tengah menambahkan, “musuh partai NasDem itu bukan kepada parpol lain, musuh partai NasDem itu bukan kepada Caleg lain, tetapi musuh partai NasDem adalah kemiskinan, kebodohan dan ketertinggalan, ungkapnya.
Katanya lagi, Partai Nasdem juga berpesan bahwa hadapi pemilu ini harus degan riang gembira, tidak boleh menjatuhkan parpol tertentu, tidak boleh menjatuhkan Caleg dari partai lain dan tidak boleh menebar fitnah serta adu domba diantara kita, tegasnya. (Rosa).