Ahad, 4 Juni 2023. 19:38 WIT.
HAL-TENG PERS TIPIKOR-ID. Bagaimana jadinya, kalau seseorang harus di operasi saat mati lampu (mati listrik)? ini sesuatu yang sangat miris dan sangat disayangkan.
Pada hal permasalahan seperti ini sudah pernah terungkap dan ini yang kedua kali terjadi, saat operasi salah satu pasien sedang berjalan diduga aliran listrik di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Weda padam, minggu (4/6), ungkap salah satu sumber yang enggan namanya disebutkan.
Lanjut sumber tersebut, “walau lampu mati, apa mau dikata pada akhirnya pembedahan kurang lebih pada pukul 16:20 WIT tetap berlangsung meski tanpa listrik, dan diduga tanpa bantuan alat monitor tanda vital pasien”.
Terpisah, sejumlah informasi yang berhasi diterimah Pers Tipikor-id, pasien yang menjalani operasi itu diketahui operasi usus buntu.
Lanjut sumber yang enggan namanya disebutkan mengatakan, “ini akibat kelalaian pihak RSUD Weda karena tidak memperhatikan mensin genset yang lagi rusak. Harusnya saat rusak pada ulang tahun Kabupaten beberapa waktu lalu sudah ada perhatian agar di perbaiki, coba lihat saat emergency seperti ini apa yang diharapkan, jelasnya.
“Secara terpisah Ketua Tim investigasi mengatakan, ini benar-benar kejadian sangat miris, olehnya itu, Penjabat Bupati Ir. Ikram Malan Sangaji harus secara tegas memerintahkan pihak RSUD Weda agar secepatnya memperbaiki genset yang rusak itu, harapnya.
Lanjutnya pihak hukum juga jangan tinggal diam atas kelalaian yang terjadi, ini harus ada langkah tegas dari APH guna penyelidikan terhadap kelalaian yang diduga dilakukan direktur RSUD Weda selaku penanggungjawab, tegasnya. (Rosa).