Kamis, 11 April 2024.19:31 WIT.
HAL-TENG PERS TIPIKOR.ID.
Usai shalat Idul Fitri di Mesjid Baiturrahman Desa Were Kecamatan Weda Kabupaten Halmahera Tengah, pelaksana Tugas (PLT) Gubernur Maluku Utara menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri kepada seluruh warga Maluku Utara.

Untuk menjalin silaturahmi terutama menyambut hari kemenangan Idul Fitri 1445 Hijriyah ini, Plt Gubernur Provinsi Maluku Utara (Malut) Ir. M. Al Yasin Ali bersama keluarga menggelar open house di kediaman pribadinya, Rabu (10/4/2024).

Pantauan Pers Tipikor, momentum bersama keluarga besar dan warga berlangsung penuh keakraban, hal tersebut menunjukan kebersamaan dan kedekatan yang sangat baik, selain itu kepeduliaannya terhadap Halmahera Tengah tak bisa dipandang sebelah mata.

Tak heran berkat tangan dinginnya, peran Plt Gubernur saat dua periode memimpin Halmahera Tengah serta
merintis pembangunan di wilayah ini tak bisa dipungkiri.
Ir. M. Al Yasin Ali, atau sapaan akrab Aba Acim pada saat mengemban tugas membuktikan kontribusinya melalui sejumlah program prioritas.
“Atas nama Pemerintah Provinsi Maluku Utara, secara pribadi dan keluarga, kami mengucapkan selamat Idul Fitri 1445 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin”, ucapnya. (Rosa)